Fungsi Seni Musik Dalam Kehidupan

Fungsi Seni Musik





Seni musik sebenarnya berasal dari penggabungan dua kata yaitu “Seni” dan “musik”. Arti dari kata seni sendiri merupakan sebuah rasa atau ciptaan yang manusia yang dituangkan dalam sebuah sarana atau media.
Sedangkan musik sendiri berarti suara yang memiliki keindahan saat kita mendengarnya, dimana dapat menimbulkan rasa nyaman bagi pendengarnya.
Jadi kesimpulannya seni musik adalah suatu cabang seni yang berfokus pada suara sebagai medianya, yang mana menggunakan sebuah melodi, irama, harmoni, tempo. Unsur-unsur itulah yang digunakan seniman sebagai sarana untuk mennyampaikan perasaannya kepada sang pendengar seni musik.
Dalam sebuah karya seni tentulah karya tersebut memiliki fungsi yang sangat bermanfaat dalam kehidupan sehari-hari tanpa terkecuali musik. Berikut ini penjelasan lengkap mengenai fungsi dari seni musik dalam kehidupan sehari-hari.

  1. Sarana Upacara (Ritual)
Di beberapa daerah di dunia, bunyi yang dihasilkan oleh beberapa instrument atau alat musik diyakini memiliki kekuatan magis. Oleh karena itu, instrument seperti itu sering kali dipakai sebagai sarana upacara adat masyarakat. Upacara-upacara di indonesia seperti upacara kenegaraan, keagamaan, perkawinan, kelahiran dan kematian pada umumnya menggunakan iringan dari seni musik.

  1. Sarana Hiburan
Seni Musik juga berfungsi sebagai hiburan atau menghilangkan kejenuhan akibat rutinitas harian, serta sebagai sarana rekreasi dan ajang pertemuan dengan warga lainnya. Seni musik merupakan pilihan yang tepat untuk hiburan. Bahkan setiap orang memerlukan musik untuk selalu menjaga mood nya tetap stabil. Namun musik juga dapat melalaikan orang dari aktifitas sehari-harinya jika tidak digunakan dengan efektif.

  1. Sarana Ekspresi Diri
Musik bagi seniman adalah sebagai media yang mereka gunakan untuk mengekspresikan dirinya serta mengungkapka perasaan, pikiran, gagasan, dan cita-cita tentang diri, masyarakat, tuhan, dan dunia. Yang mereka tuangkan dalam bentuk berbagai bunyi-bunyian yang disusun sedemikian rupa agar dapat mewakili ekspresi diri dari sang seniman tersebut agar dapat di komunikasikan kepada pendengarnya.
  1. Sarana Komunikasi
Alat musik digunakan sebagai alat komunikasi, dalam artian ini alat musik digunakan sebagai tanda bagi masyarakat. Sebagaimana kentungan yang digunakan dalam masyarakat yang tiap bunyinya memiliki pesan tertentu. Dalam artian lain musik dapat digunakan sebagai media komunikasi bagi seniman untuk mencurahkan isi hatinya agar dapat tersampaikan pada pendengar musik.

  1. Pengiring Tarian
Di berbagai daerah didunia, bunyi-bunyian atau musik memang lazim digunakan sebagai sarana pengiring tarian-tarian dari suatu daerah. Tanpa terkecuali di indonesia yang memiliki berbagai macam suku dan budaya, tentu banyak sekali jenis tarian-tarian yang berbeda dan tentu dengan musik pengiring yang berbeda pula tergantung dengan kebudayaan masarakat yang terdapat di daerah tersebut.


  1. Sarana Ekonomi/Komersial
Bagi para seniman atau musisi, seni musik dijadikan sebagai salah satu sumber mata pencarian. Merekan merekam hasil karya seninya kedalam bentuk mp3 dan kemudian menjualnya kepasaran. Hasil dari penjualan dijadikan penghasilan sehari-hari mereka. Selain dari pada itu para seniman atau musisi ternama kerap melakukan konser pertunjukan musik diatas panggung, dan untuk menontonnya tentulah dipungut biaya yang merupakan penghasilan ekonomi bagi mereka. Semakin besar nama musisi itu di kancah musik tentulah tiket yang dijual untuk pertunjukan itu akan semakin mahal pula.



Demikianlah enam fungsi dari seni musik yang telah saya jabarkan semoga dapat membantu dan bermanfaat bagi pembaca. Untuk info tentang seni musik dan seni rupa saudara sekalian dapat terus memperhatikan blog ini.
Terima kasih.......


Comments

Popular posts from this blog

Musik Tradisional Indonesia

Klasifikasi Alat Musik